Belajar suatu bahasa hingga menguasai bahasa tersebut tentunya tidak sebentar dan membutuhkan waktu. Tetapi, ada cara yang dapat membantu kita lebih cepat menguasai suatu bahasa, yaitu dengan exposure yang cukup. Berikut adalah beberapa cara yang bisa dicoba untuk meningkatkan jam terbang kita dengan bahasa Inggris.
- Carilah podcast dalam bahasa Inggris yang membahas topik yang menarik bagi Anda dan sering-seringlah mendengarkannya ketika senggang untuk melatih pendengaran.
- Ketika sendirian di rumah, cobalah untuk menyanyi atau berbicara dalam bahasa Inggris. Ini dapat membantu untuk memperbaiki pronunciation agar lebih baik.
- Jika Anda memiliki bintang idola yang fasih berbahasa Inggris, cobalah menonton wawancara bintang tersebut di Internet. Selain melatih pendengaran, Anda juga bisa tahu lebih banyak mengenai idola Anda dan mungkin bahkan mulai mendapatkan aksen berbicaranya.
- Cobalah untuk lebih memperhatikan dan membaca tulisan-tulisan dalam bahasa Inggris dan artikanlah. Jika ada kata-kata atau istilah yang kurang dimengerti, cobalah mencari apa maknanya.
- Sering-seringlah menonton televisi dan film dalam bahasa Inggris. Jika Anda sudah mulai menguasai bahasa Inggris, cobalah menontonnya tanpa melihat subtitle dan artikan apa yang sedang mereka bicarakan.
- Jika teman di media sosial anda ada yang berbahasa Inggris, berbicaralah dengan mereka. Tidak usah membahas topik yang serius, bahaslah apa yang Anda berdua senangi. Ini dapat melatih kemampuan menulis Anda dan mungkin juga Anda akan menambah perbendaharaan slang dan istilah-istilah yang biasanya diketahui para native speaker.
- Biarpun Anda malu-malu atau merasa kurang mengerti bahasa Inggris, paksalah diri untuk berbicara bahasa Inggris. Jika ada turis yang terlihat kebingungan mencari arah, cobalah bantu mereka.
0 komentar :
Posting Komentar