Panti asuhan Kristen berarti panti asuhan yang didirikan oleh sebuah yayasan Kristen namun tidak berarti semua penghuni di panti beragama Kristen. Tidak ada larangan untuk memeluk agama yang dipercaya di dalam panti tersebut. Hal serupa untuk panti asuhan Katolik, Hindu atau panti lainnya.
Sebenarnya tidak ada bedanya panti asuhan Kristen, Katolik dan Hindu dengan panti lainnya. Mereka sama – sama menerima anak yatim, anak piatu dan anak cacat. Bahkan beberapa panti menyediahkan program belajar untuk setiap anak – anak panti.
Mungkin beberapa orang bertanya – tanya darimana uang untuk program belajar anak panti. Ada 2 jawaban untuk pertanyaan tersebut, yaitu:
- Donasi dari para donatur. Donasi didapatkan bisa berupa barang, jasa dan uang.
- Uang yang didapat yayasan dengan berdagang.
Kebanyakan donasi diberikan pada hari besar seperti hari raya Idul Fitri, Idul Adha, Paska dan Natal. Pada hari – hari raya inilah, banyak orang mulai memberikan sumbangan kepada panti – panti baik itu panti asuhan ataupun panti jompo yang berada di sekitar tempat tinggal mereka. Namun ada juga orang yang memberi sumbangan tidak tergantung pada hari besar. Semoga berguna –hm-
0 komentar :
Posting Komentar