Penjualan Parfum Selebriti Elizabeth Arden Turun

Perusahaan Elizabeth Arden mengalami penurunan penjualan yang cukup besar pada tahun 2014. Hal ini disebabkan terjadi penurunan drastis dalam penjualan parfum selebriti. Perusahaan Elizabeth Arden, merupakan salah satu perusahaan yang menawarkan parfum original yang di endorse khusus oleh para selebriti. Beberapa artis yang bekerja sama dengan Elizabeth Arden adalah Britney Spear, Mariah Carey, Taylor Swift, Jennifer Aniston, Nicki Minaj, Justin Bieber, dan lainnya.

parfum
Pihak perusahaan menuturkan bahwa penjualan turun sebanyak 28,4%. Berkurangnya penjualan ini disebabkan adanya penurunan pada data tarik parfum original selebriti. Dan turunnya penjualan ini telah memicu penurunan harga saham sebanyak 25%. Dan sebagian besar penyebab penurunan ini disebabkan oleh parfum original penyanyi Justin Bieber dan Taylor Swift.

Parfum Justin Bieber terbaru “The Key” (lanjutan dari rangkaian parfum Someday (2011) dan Girlfriend (2012)) merupakan parfum dengan wangi bunga dan buah. Parfum ini diluncurkan dengan harapan memberikan inspirasi bagi para pengemar muda Justin Bieber agar lebih percaya diri, percaya dengan hubungan antara fans dan Justin dan yang paling penting adalah percaya bahwa mimpi mereka bisa tercapai. Namun, kelakuan Justin yang semakin nakal ditambah penjatuhan hukum baru-baru ini menyebabkan image Justin rusak dan setidaknya popularitas parfumnya pun turun.

Sementara itu, info tentang parfum original Taylor Swift Wonderstruck telah menciptakan kerugian besar untuk perusahaan Elizabeth Arden. Padahal menurut pihak perusahaan, parfum ini dijual di Inggris dengan harga yang lumayan murah yaitu £13.50. Walaupun penjualan parfum Taylor memang kurang baik, namun penjualan album dan nama Taylor terus melejit naik.

Sebelumnya, perusahaan Elizabeth Arden pernah memegang rekor penjualan parfum selebriti terbaik pada tahun 2011. Hal ini dikarenakan penjualan parfum Justin Bieber Someday yang menjadi parfum dengan penjualan terbanyak di Amerika pada minggu pertama peluncurannya. Namun semakin kesini, jumlah penjualan parfum original Justin Bieber semakin turun.

Hal ini berbanding tebalik dengan parfum selebiriti lainnya. Berdasarkan data pada situs FastnewsIndonesia.com, Beyonce dengan Parfum original Rise berhasil mencatat rekor menjual 750.000 botol selama setahun. Dan diposisi ke-2 adalah One Direction yang berhasil menjual 450.000 botol parfum That Moment.

0 komentar :

Posting Komentar

 

Artikel Informasi Baru Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger