Memotong Biaya Listrik Water Heater

Kamis, 31 Juli 2014
Peralatan water heater merupakan peralatan ke-3 di rumah Anda yang paling banyak mengkonsumsi listrik (setelah kulkas dan AC). Pada umumnya penggunaan pemanas air ini bisa menyumbang hingga 18% dari seluruh tagihan listrik bulanan. Lalu gimana caranya memotong tagihan listrik yang digunakan untuk pemanas air?

Tips Berhemat Dengan Tetap Menggunakan Water Heater

water heater
  • Pastikan tidak ada kebocoran. Sedikit saja ada kebocoran pada pipa atau tank pemanas air dapat menyebabkan peningkatan kerja peralatan ini sehingga konsumsi tenaga listrik juga semakin banyak.\
  • Disarankan water heater di pasang di atas hingga semua aliran dari tanknya akan mengalir kebawa sehingga tenaga listriknya lebih hemat.
  • Jaga kehangatan air dalam tangki. Jika air dalam tangki cepat dingin, alat pemanas air ini akan memanaskannya lagi. Bayangkan jika setiap jam air dipanaskan lagi dan lagi, bisa disimpulkan bahwa banyak listrik yang dikonsumsi perhari. Lalu gimana cara untuk menjaga kehangatan air tangki untuk waktu lama? Dengan menutupisnya dengan cover khusus, coba cek buku panduan atau bertanya kepada ahli karena biasanya ada cover rekomendasi yang berbeda-beda. Dan pastikan thermostat tidak tertutupi ya.
  • Atur thermostat pemanas air pada 120°F untuk mendapatkan suhu air panas yang cocok digunakan untuk mandi dan mencuci. Tapi untuk pastinya lagi bisa dicek pada buku panduannya atau pada penjualnya.
  • Tutupi 1-2 meter pipa air panas (keluar) dan dingin (masuk) yang terhubung ke pemanas air dengan cover yang digunakan untuk menutupi mesin pemanas air.
  • Cari peralatan elektronik yang menggunakan sistem hemat air terutama untuk peralatan yang menggunakan air hangat dari pemanas air seperti mesin cuci baju dan piring. Dengan pemanas air Anda pun tidak perlu bekerja keras menyuplai air panas dalam jumlah banyak untuk elektronik tersebut.
  • Cari produk pemanas air yang menawarkan heat trap untuk pipa airnya. Sekarang sudah banyak produk yang menawarkan heat trap terutama produk dari luar negeri. Dengan adanya heat trap, air pada pipa tidak akan cepat mendingin dan air yang masuk ke dalam mesin tidak akan terlalu dingin.
  • Tiga bulan sekali, kuras semua air dalam tangki untuk menghilangkan sedimen-sedimen yang tertimbun dalam tangki. Sedimen tersebut dapat menghambat perpindahan panas alias menurunkan keefisiensian kerja water heater Anda. Cara mengurasnya bisa dicek di buku panduan. Selain bagus untuk memastikan mesin pemanas air bekerja dengan baik, cara ini menjaga agar pemanas air awet untuk waktu yang lama.
  • Pilih solar water heater dibandingkan yang menggunakan sumber energi listrik. Seperti namanya, sumber energinya adalah panas matahari bukan listrik yang berarti pengguannya tidak akan membuat tagihan listrik Anda membengkak.


Semoga artikel informasi water heater / pemanas air ini membantu.

Memilih Parfum Original part 3

Selasa, 29 Juli 2014
Harga parfum original tentu saja tidak murah. Bila dari kita yang membaca artikel ini mengatakan “Ada kok, parfum ori yang murah; banyak lagi” Nah coba cek deh parfum yang digunakan itu beneran parfum (Extrait de Parfum)? Karena ketahan wangi parfum tidak hanya tergantung cara pemakai saja namun juga kategori parfum yang digunakan.

Kategori Parfum Original

memilih parfum
Untuk memilih parfum original yang baik tentu kita perlu memilih parfum yang tahan lama alias wanginya bertahan cukup lama. Saat ini ada 4 kategori parfum yang beredar di pasaran. Setiap kategori memiliki waktu ketahanan yang berbeda-beda. kategori ini sebenarnya dibedakan berdasarkan rasio alkohol dan minyak yang terkandung dalam sebotol parfum.

Parfume (Extrait de Parfum)

Ini adalah parfum dengan kategori termahal bila dibandingkan wewangian lain. Kategori ini memiliki kandungan yang lebih kaya dan komplek dengan konsetrasi esensi yang tinggi yaitu 25% - 40%. Parfum ini sangat awet karena bisa bertahan hingga 6 jam - lebih. Disarankan jangan memakainya terlalu banyak karena konsetrasi esensinya yang tinggi.

Eau de Parfum (Parfum de Toilette)

Banyak orang menganggap parfum kategori ini adalah parfum namun sebenarnya ini adalah kategori parfum ke-2 dengan tingkat pengeceran standar. Konsentrasi essence yang digunakan untuk komposisi parfum ini adalah 15% - 20%. Aroma parfum original kategori eau de parfum bisa bertahan hingga 4-6 jam.

Eau de Toilette

Parfum tingkat ke-3 alias di bawah eau de parfum. Kategori ini memili essence hingga 10%. Parfum dengan kategori ini memiliki Top Note yang segar namun cepat memudar. Eau de Toilette populer sebagai parfum untuk musim panas dikarenakan komplek wanginya tidak terlalu ribet dan kebanyakan parfum kategori ini segar alias tidak terlalu tajam. Bisa bertahan hingga 3-4 jam.

Eau de Cologne

Eau de cologne hanya memiliki essen sebanyak 7% yang dilarutkan dalam Alkohol sehingga sangat cocok digunakan pada saat panas karena tidak terlalu menyengat dan cepat berlalu. Berapa lama tahannyanya 2-3 jam.

Selain ke-4 kategori ini masih ada body spray dan body mist dimana kandungannya essennya dikit dan wanginya lebih cepat hilang.

Reaksi Wangi Parfum pada Kulit

  • Jangan terburu-buru dalam memilih sebuah parfum. Pada awalnya cari parfum yang cocok dengan sifat kita. Setelah samperin toko yang menjualnya agar kita bisa langsung mencobanya.
  • Semprotkan pada pengelangan tangan dan biarkan selama 3-4 jam sebelum memutuskan apakah parfum itu memiliki wangi yang cocok atau tidak. Kenapa perlu menunggu 2-3 jam? Karena komposisi wangi parfum itu terbagi menjadi 3 bagian yaitu Top, Middle dan Base Note.
  • Wangi awal yang tercium adalah Top Note. Pada umunya Top Note memiliki wangi yang ringan, sehingga kebanyakan orang akan cocok. Namun hal ini tidak berlaku untuk Middle Note karena Middle Note memiliki wangi yang lebih berat sehingga ada baiknya kita tahu dulu gimana reaksi wangi Top, Middle dan Base Note pada kulit kita sebelum memutuskan membelinya.
  • Minta Pendapat Orang
  • Sangat disarankan membawa keluarga, pacar atau teman untuk menemani. Minta bantuan mereka untuk membantu memilih. Gimana caranya? Mintalah mereka mencium dan memberikan pendapat ketika awal pemakaian, beberapa menit kemudian dan terakhir setelah 20 menit. Dari sini kita tidak hanya melihat persepsi dari diri sendiri juga tapi juga dari orang dekat yang tentukan akan sering berada di samping kita dan memcium aroma parfum yang kita gunakan.
Semoga tips memilih parfum original yang baik ini membantu ya. Setelah mendapatkan parfum yang diinginkan, saatnya tahu gimana cara memakai parfum original.

Memilih Parfum Original part 2

Minggu, 27 Juli 2014
Sudah tahu memilih parfum original sesuai dengan sifat? Nah saatnya mempelajari parfum-parfum yang bisa membantu para wanita untuk memikat perhatian para pria. Benarkan? Yap-yap.

Parfum Original untuk Memikat Perhatian Pria

Flirty Florals

Dari berbagai studi menunjukan bahwa parfum dengan aroma floral (bunga) membantu pria untuk mengingat hal-hal dalam sudut pandang positif. Parfum yang cocok untuk memulai sebuah hubungan. Parfum floral yang patut dicoba adalah
  • Estee Lauder Sensuous – pengabungan bunga kantil / cempaka putih, bunga melati, ghost lily dan lada hitam.
  • Vera Wang Bouquet – campuran bergamot sisilia, honeysuckle, cedar maroko dan whire iris root yang segar namun manis.

Aroma Sexy

memilih parfum original
Dengan menggunakan parfum dengan wangi hangat cocok untuk wanita yang sedang menjalani hubungan. Wangi hangat yang dimaksud disini adalah wangi bunga melati dan nilam. Jika benar-benar ingin menjadi wanita penggoda, pilihlah parfum original yang mengandung wangi amber. Contoh parfum yang cocok untuk aroma sexy adalah
  • Calvin Klein Secret Obsession – parfum dengan note amber yang dibakar dengan plus, melati mesir dan vanili madagaskar.

Foxy Fruit

Untuk memikat laki-laki yang tidak rumit dan giat, kemungkinan besar dia akan tertarik pada aroma-aroma segar seperti citrus apalagi jika dia juga menggunakannya. Contoh parfum foxy fruit:
  • Marc Jacobs Daisy eau de parfum – kesegaran dari ruby grapefruit dan stroberi liar diselimuti dengan kuatnya melati, violet, kacapiring dan musk.
  • Viva La Juicy by Juicy Couture – Combo mandarin, berry liar, honeysuckle, melati, kacapiring, caramel dan cokelat, Parfum yang segar namun manis

Cuddle Time

Untuk hubungan jarak jauh atau hubungan yang sudah berjalan cukup lama, saatnya membuat percikan kembali. Gunakan parfum dengan aroma hangat (melati) dan aroma mengoda (vanili dan cokelat). Parfum yang cocok?
  • Ralph Lauren Notorious – sebuah parfum oriental yang spicy yang mengoda
  • Lancome Magnifique  - campuran memikat dari mawar Bulgaria, melati sambac, kunyit dan cendana.
Selesai deh artikel memilih parfum original part 2, tapi ini bukan akhir loh karena masih adalah artikel memilih parfum original part 3 yang akan membahas gimana caranya memilih parfum original yang baik dan tahan lama.

Sumber artikel: Reader’s Digest

Panduan Memilih Parfum Original part 1

Jumat, 25 Juli 2014
Parfum terutama parfum original merupakan salah satu alat komunikator yang kuat. Parfum tidak hanya membantu kita untuk memikat orang lain tetapi juga dapat menambah persepsi orang tentang kita. Persepsi? Yap persepsi. Contoh jika seseorang wanita pemalu namun dia menggunakan parfum yang menggoda seperti Lancome’s Hypnose, orang akan memiliki persepsi bahwa wanita tersebut adalah pengoda bukan pemalu. Jadi memilih parfum original yang tepat itu penting.

Gimana Memilih Parfum Original yang Tepat?


Setiap tahun, ada ratusan wangi parfum baru yang dirilis dan hanya orang-orang pengalamanan dalam dunia parfum yang mudah membedakan parfum mana yang cocok untuk mereka atau tidak. Namun jangan berkecil hati karena panduan memilih parfum original part 1 ini mengajarkan beberapa hal yang mungkin dapat membantu. Hal Pertama yang harus kita ketahui adalah sifat kita

Kategori Parfum Berdasarkan Sifat Wanita

Wanita romantis

memilih parfum original
Penggemar berat apa pun yang bisa membuat mata berkaca-kaca baik cerita sedih maupun cerita penuh cinta (hati mellow). Kita tidak akan pernah melihatnya mengenakan pakaian yang bergaya maskulin atau boyish. Jadi bisa dibilang mereka suka mengenakan pakaian feminim. Contoh parfum yang cocok untuk wanita romantis adalah
  • Thierry Mugler’s Angel – combo vanilla, cokelat, nilam, karamel dan cenadana
  • Les Parfums Corps Mini Discovery Collection – lengkap dengan sabun mandi, body lotion, body krim, krim tangan dan sebotol Angel Eau De Parfum yang manis.
  • Estee Lauder Private Collection Tuberose Gardenia – parfum lembut dengan komposisi utama bunga kacapiring dan sedam malam yang memberikan nuansa manis.

Fashionista

Wanita paling fashionable dan suka memiliki barang-barang designer ini memiliki cita rasa yang tinggi. Parfum yang cocok adalah
  • Emporio Armani Diamonds Intense
  • Yves Saint Laurent Elle Intense Eau de Parfum – parfum dengan catatan dasar yang mengoda.
  • Karl Lagerfeld’s Kapsule Collection – trio parfum yang disebut Cahaya, Floriental dan Woody

Wanita Sport

Wanita ini sangat suka mengenakan pakaian praktis namun elegan. Wanita sport pada umunya mengenakan parfum dengan wangi yang segar dan cerah. Contoh parfum yang cocok adalah
  • Clarins Eau Dynamisante – menawarkan wangi segar  yang menggembirakan
  • Eau Pure by Biotherm – Mengandung tah hijau dan buah kiwi segar
  • Eau d’Energies by Biotherm – kombinasi kesegaran lemon, jeruk dan jeruk mandarin
  • Eau Vitaminee by Biotherm – Campuran buah jeruk jenis grapefruit dan lemon pastinya membuat hari semakin ceria

Tradisionalis

Wanita yang suka akan keantikan dan vintage. Mereka suka hal yang khusus sehingga parfum yang disukai pun memiliki catatan/note signature tersendiri. Parfum yang cocok
  • Dior J’adore – parfum klasik dan penuh ambisi
  • Chanel No 5 Eau Premiere – berkilau dengan top note khusus cocok untuk wanita classic generasi baru
Setelah mengetahui parfum original yang cocok sesuai dengan sifat kita, saatnya beralih ke panduan memilih parfum original part 2 yang akan membahas memilih parfum untuk menarik perhatian pria.

Sumber artikel: Reader’s Digest

Bahaya Tinggal Di Apartment tanpa Pengaman

Senin, 14 Juli 2014
Jenis hunian vertikal seperti apartment semakin banyak diminati dikarenakan harganya yang terbilang lebih murah dibandingkan rumah dan lokasinya yang strategis alias dekat dengan pusat perkantoran, jalan raya dan pusat lainnya. Namun masih banyak orang yang ragu untuk membelinya, kenapa?

Salah satu faktor yang menjadi pertimbangan adalah tingkat keamanannya. Kita sudah banyak membaca berita tentang balita, anak, remaja dan orang dewasa yang meninggal karena jatuh dari apartment-nya, dan berita-berita ini yang membuat kita semakin ragu untuk memilihnya.

Tapi apakah hal ini tidak bisa diatasi? Pastinya ada, sekarang sudah banyak perusahaan jasa yang menawarkan diri untuk membuatkan dan memasang teralis. Masalahnya adalah teralis hanya cocok digunakan untuk jendelam. Gimana dengan balkon? Bisa saja tapi badan teralis itu tebal sehingga pemandangan terhalang.

Jaring Pengaman untuk Balkon Apartment

jaring pengaman apartment
Melihat pasar yang terus menerus mencari cara agar keamanan apartment semakin baik terutama meminimalis orang yang jatuh dari balkon, maka mulai banyak orang yang berusaha menemukan solusinya. Salah satu solusi yang sekarang marak digembor-gemborkan adalah invisible safety net.

Invisible safety net ini merupakan produk terbaru berbentuk jaring pengaman yang bisa digunakan untuk rumah, apartment, gedung, sekolah atau gedung tinggi lainnya. Jaring pengaman ini bisa dipasang di balkon, jendela maupun railing.

Enaknya lagi, jaring pengaman ini tidak akan menutup kecantikan pemandangan dari balkon karena jaring yang digunakan memang tidak tebal seperti teralis. Walaupun memang agak tipis, namun pastinya bisa mencegah anak, orang dewasa atau pakaian yang jatuh dari ketinggian.

Bahkan beberapa jaring pengaman ini sudah digabungkan dengan sistem alarm sehingga selain sebagai jaring pengaman agar tidak jatuh, jaringan ini juga berfungsi mencegah kejahatan dengan cara memberikan peringatan dini ketika ada orang yang berusaha menembus jaring.

Untuk memenuhi sistem keselamatan, sudah banyak jaringan keamaan ini yang sudah dirancang dapat menyelamatkan diri dalam kurung waktu kurang lebih 15 detik jika ada keadaan darurat yang memaksa kita keluar dari jendela atau balkon seperti kebakaran.

Jadi tidak perlu ragu lagi memilih apartment bila ada alat ini untuk menjaga keselamatan kita. Semoga artikel informasi bahaya tinggal di apartment ini membantu.

Tips Memilih Konsultan bisnis yang Tepat

Senin, 07 Juli 2014
Bila Anda berniat untuk membangun satu bisnis atau mengembangkan bisnis yang sudah ada, pastinya akan ada banyak rintangan yang menanti di depan yang akan menentukan kesuksesan Anda kemudian. Menghadapi rintangan ini sendirian bisa jadi sangat sulit, karenanya saat ini banyak pengusaha yang menggunakan jasa konsultan bisnis atau bisnis couch untuk membantu mereka.

Memilih konsultan bagi bisnis tentunya tidak boleh sembarangan karena berhubungan langsung dengan kesuksesan bisnis Anda di masa mendatang. Berikut ini beberapa tips yang bisa membantu dalam memilih konsultan bisnis yang tepat, di antaranya:

konsultan bisnis
Carilah informasi mengenai penyedia jasa konsultasi bisnis yang terpercaya. Ada dua cara yang bisa dilakukan untuk menemukan informasi tersebut, misalnya saja dengan bertanya kepada rekan bisnis Anda yang pernah memakai jasa konsultan dan dengan melihat daftar penyedia jasa konsultan bisnis yang bisa dengan mudah ditemukan di internet.

Cek referensi dan portofolio/company profile. Mintalah company profile dan portofolio penyedia jasa konsultan ini dan cobalah cek referensi dari dua klien terakhirnya. Cari tahu apa saja yang konsultan tersebut lakukan, apakah itu sesuai dengan yang Anda harapkan. Kemudian apakah klien tersebut puas dengan hasilnya, bila tidak tanyakan alasannya. Terakhir, tanyakanlah secara detil terkait kinerja si konsultan.

Berbincanglah dengan calon konsultan. Setelah Anda menyempitkan pilihan dengan membuang beberapa nama konsultan, luangkanlah waktu untuk berbincang dengan setiap calon konsultan yang Anda pilih. Beberapa konsultan bahkan ada yang menyediakan konsultasi gratis yang bisa Anda manfaatkan. Dengan perbincangan atau konsultasi gratis ini Anda bisa menentukan mana konsultan yang benar-benar mengerti tentang kebutuhan bisnis yang Anda jalankan, serta cocok dengan diri Anda. Ada beberapa hal yang bisa menjadi indikasi kecocokan Anda dengan konsultan, misalnya saja:
  • Apakah Anda merasa tambah bersemangat atau justru sebaliknya setelah berkonsultasi?
  • Bisakah Anda mempercayai si konsultan serta yakin bisa mendapatkan hasil yang bagus dengannya?
  • Apakah Anda menikmati sesi konsultasi tersebut?
Pastikan dengan siapa Anda akan bekerja. Beberapa penyedia konsultasi bisnis memiliki tim konsultan yang berbeda-beda. Penting sekali memastikan siapa yang akhirnya akan menjadi konsultan Anda. Jangan sampai Anda akhirnya bekerja bersama dengan konsultan yang belum pernah Anda temui, yang ternyata tidak cocok dengan Anda.

Pastikan ketersediaan si konsultan untuk melakukan konsultasi dengan Anda. Beberapa konsultan bisa saja hanya dapat melakukan konsultasi pada siang hari, atau hanya pada akhir pekan. Pastikan jadwal Anda dengan jadwal konsultan bisa diatur untuk menemukan waktu yang tepat.

Memilih konsultan bisnis yang tepat bisa membantu bisnis Anda berkembang lebih pesat. Karenanya, jangan tergesa-gesa dalam memilihnya. Semoga membantu (raw)
 

Artikel Informasi Baru Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger