Asuransi Bagi Ibu Hamil

Asuransi bagi ibu hamil biasanya tidak berdiri sendiri. Beberapa asuransi kesehatan sudah tangunggan hamil yang biasanya sudah mengcakup biaya medis untuk kehamilan dan proses bersalin. Di Amerika banyak wanita hamil yang tidak mendapat perawatan yang memadai karena mereka tidak diasuransikan. Pada saat kehamilan, ibu hamil harus melakukan cek up secara rutin untuk memastikan kesehatan bayi dan ibu. Dari proses hamil hingga persalinan bila tidak diasuransikan memang akan memberikan beban biaya yang cukup berat.

Seandainya tidak menemukan asuransi khusus ibu hamil, pastikan Anda menemukan asuransi kesehatan yang mengcakup asuransi hamil. Nah, saat memilih asuransi kesehatan yang memiliki tanggungan hamil, Anda harus meminta penjelasan detail apa saja yang ditanggung. Ada baiknya memastikan tanggungan hamil tersebut termasuk biaya proses bersalin.

asuransi kesehatan ibu hamil
Beberapa asuransi kesehatan biasanya menanggung semua atau setengah dari biaya proses persalinan. Dan beberapa asuransi juga menawarkan tanggungan untuk proses sebelum dan sesudah persalinan seperti rawat inap dan jalan. Apa saja yang termasuk dalam tanggungan rawat inap untuk kehamilan? Biaya sudah termasuk sewa kamar dan biaya dokter anak. Sedangkan untuk rawat jalannya biasanya mencakup pemeriksaan dokter. Namun perlu diingat bahwa besarnya tanggungan disesuaikan dengan rencana asuransi yang sudah dipilih.

Kenapa Ibu Hamil Perlu Asuransi? Kebanyakan orang akan bertanya-tanya alasan kenapa asuransi kesehatan untuk ibu hamil dibutuhkan. Jawaban paling singkatnya adalah kehamilan itu merupakan proses yang mempertaruhkan nyawa. Bukan hanya nyawa bayi tetapi juga ibu. Kehamilan hingga proses bersalin merupakan keadaan dimana kondisi keselamatan ibu dan bayi sangat dipertaruhkan. Kenyataan banyak ibu atau anak yang harus meninggal sebelum dan sesudah proses persalinan. Selain itu dengan asuransi, biaya kehamilan dan proses bersalin bisa lebih ringan.

Tips Mencari Asuransi Kesehatan Ibu Hamil yang Tepat
  • Pilih asuransi yang terpecaya dan kuat dalam soal finansial agar tidak mudah pailit
  • Cek paket yang diberikan dan apa saja keuntungannya
  • Pastikan ada tanggungan untuk ibu hamil yang sudah mencakup biaya cek up, bersalin dan sewa kamar
  • Cari tahu apa saja syarat dan ketentuannya jangan sampai Anda melanggarnya (nanti uang tanggungan bisa hilang)
  • Pastikan asuransi yang Anda pilih memang sudah terbukti pasti bakal membayar tanggungan sesuai dengan paketnya
Semoga artikel asuransi bagi ibu hamil ini membantu Anda. –hm-

0 komentar :

Posting Komentar

 

Artikel Informasi Baru Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger