Penghematan Energi Bersama Water Heater

Water heater adalah pemanas air yang biasanya sudah menggunakan teknologi canggih dengan berbagai sumber energi. Tenaga matahari dan listrik adalah sumber energi yang paling banyak disukai oleh perumahan. Salah satu sumber energi yang membuat pengeluaran perbulan bengkak adalah water heater listrik.
Berikut ini beberapa kiat yang bisa digunakan untuk menghemat energi water heater listrik:
water heater
  • Disarankan mengurangi penggunaan pemanas air untuk mencuci baju dan piring kotor. Bila Anda disediakan penyetingan jumlah air panas untuk mesin cuci baju, cuci piring dan kamar mandi maka pilihlah “ekonomis” untuk mesin cuci baju dan cuci piring. Agar kotoran tidak menempel pada peralatan makan, segera buang sisa makan ke tong sampah baru letakkan ke tempat penyuci piring. Bila ada baju yang harus dicuci dengan air panas maka pisahkan dia dari gundukan baju lainnya agar hemat air panas.
  • Ketika pertama kali membeli water heater, biasanya setingnya sudah “high”. Ada baiknya Anda menganti setingannya. Semakin tinggi setingan air panasnya, semakin banyak energi yang dibutuhkan oleh alat pemanas air. Anda bisa mencoba mengaturnya menjadi “low” untuk pertama kali, kemudian diatur lagi hingga suhunya pas. Paling maksimal klo bisa hingga “medium” saja.
  • Ketika Anda ingin menguras air dari tagki penyimpanan, diharapkan mematikan sumber energi seperti mencabut semua colokan water heater listrik agar energinya mati. Biasanya prosedur meminta Anda setidanya menguras tangki sekali hingga dua kali setahun. Anda tidak perlu mengurasnya hingga habis alias tinggalkan dikit.
  • Saat Anda akan berlibur keluar kota dalam waktu yang lama (3 hari – beberapa minggu), jangan lupa mencabut sumber engeri pemanas air. Kan tidak ada yang menggunakannya selama Anda dan keluarga tidak ada di rumah jadi lebih baik dimatiin daripada menghabiskan energi sia-sia.
  • Kurangi mandi di atas jam 8 malam karena biasanya yang mandi di atas jam 8 selalu membutuhkan air panas lebih banyak. Pas malam, suhu akan semakin dingin jadi tidak heran bila penggunaan air panas semakin tinggi ketika hari semakin malam.
Semoga artikel informasi ini dapat membantu Anda. Salam –hm-

0 komentar :

Posting Komentar

 

Artikel Informasi Baru Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger