Hasil Produk Digital Printing

Digital printing merupakan solusi dalam melakukan iklan offline. Bisnis ini mulai bertumbuh dengan pesat pada awal 2000. Sebelumnya bisnis ini hanya ada di kota-kota besar dan harga jasanya sangatlah mahal. Harga yang dipasang mahal dikarenakan modal yang dibutuhkan untuk membangun bisnis ini tidak murah.

Pada saat itu, kita membutuhkan setidaknya Rp 150 juta – 250 juta  sebagai modal bisnis. Kenapa modal yang dibutuhkan sebanyak ini? Karena pada saat itu mesin digital harus langsung diimpor dari Jerman. Berbeda dengan sekarang dimana kita bisa dengan mudah mencari peralatan (kertas, tinta) dan mesin digital printing di Indonesia karena sudah semakin banyak yang menjualnya. Dengan begitu modal yang dikeluarkan semakin rendah dan harga jasa yang dipasangkan bisa lebih diturunkan.

Bisa dibiling digital printing merupakan bisnis yang stabil sampai 5 tahun mendatang. Kenapa? Karena digital printing sangat dibutuhkan dalam pembuatan iklan offline, apalagi semakin lama harga mesin digital semakin murah. Selain iklan, bisnis ini juga bisa digunakan dalam pembuatan souvenir  baik yang berbau promo atau tidak.

Jenis Produk yang Dapat Dihasilkan oleh Digital Printing

Produk Digital Printing - Souvernir

Dua produk berikut adalah produk yang sering digunakan untuk souvenir baik untuk keperluan bisnis ataupun event lainnya:

Baju Sablon
Baju sablon dengan digital printing sudah semakin digemari karena pelangan bisa membawa desainnya sendiri. Jika tidak ada desain sendiri, pelanggan bisa memilih desain yang disediahkan oleh toko digital printing. Selain itu, harga baju sablo sangat mudah karena pelanggan hanya perlu membayar ongkos cetak dan harga t-shirt.

Mug Sablon
Kenapa digital printing digemari adalah mesinnya mampu mencetak di mug atau keramik. Tentu tidak semua mesin digital bisa, hanya mesin digital khusus untuk mug. Gambar yang dicetak bisa didesain sendiri atau memilih gambar yang sudah ada.

Produk Digital Printing – Iklan Bisnis

Berikut ini beberapa hasil produk digital cetak yang digunakan khusus untuk mengiklankan bisnis:

Banner dan Spanduk
digital printing
Banner dan spanduk merupakan media promosi mandiri. Banner bisa digunakan untuk outdoor maupun indoor, sedangkan spanduk hanya bisa digunakan untuk outdoor karena spanduk memiliki ukuran yang lebih besar. Pada umumnya banner dan spanduk digunakan untuk mempromosikan produk dan jasa entah karena mereka baru atau sedang ada event potongan harga.

Pamflet, Brosur dan Katalog
Pamflet, brosur serta katalog merupakan media iklan kecil yang digunakan untuk memberikan informasi mengenai produk atau jasa kita.Untuk brosur dan katalog lebih bersifat promosi pribadi sedangkan pamflet lebih umum karena banyak orang menempelkannya di tempat-tempat yang mudah terlihat.

Tentu selain produk-produk di atas akan ada produk lain sesuai dengan perkembangan mesinnya. Semoga artikel informasi mengenai produk digital printing ini membantu. –hm-

0 komentar :

Posting Komentar

 

Artikel Informasi Baru Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger