Kisah Kesuksesan Merry Riana di Filmkan?

Siapa yang tidak kenal dengan nama FIlm Merry Riana? Nama yang mencuat akhir-akhir ini di media online dan offline sebagai salah satu perempuan yang sukses dalam masa mudahnya dan motivor terkenal. Kisah hidup penuh perjuangan dimulai Merry Riana pada tahun 1998 dimana kerusuhan besar terjadi di ibukota Indonesia, Jakarta.

merry riana
Demi keselamatannya, orangtuanya memutuskan untuk mengirim Merry belajar ke Singapura. Namun karena rencana ini adalah rencana dadakan, Merry harus sempat mengalami gagal dalam tes bahasa inggris di Nanyang Technologica University dan kesulitan dana untuk biaya hidup sehar-hari. Padahal sebelum kerusuhan terjadi, Merry sudah bercita-cita untuk berkuliah di Universitas Trisakti dengan mengambil jurusan teknik elektro.

Demi mencukupi biaya hidup dan kuliah, akhirnya Merry meminjam uang dari pemerintahan Singapura dengan jumlah totalnya adalah 40.000 dollar Singapura. Dengan uang saku sebesar 10 dollar Singapura , Merry harus pandai dalam mengelolah keuangannya terutama untuk makan. Lebih sering, makanan yang dimakan adalah roti atau mi instan. Acapkali, Merry pun puasa karena uang tidak cukup.

Pada ulang tahunnya yang ke-20, Merry memiliki mimpi bahwa dia harus bebas finansial sebelum usia 30 alias jadi orang sukses. Untuk mencapai mimpinya ini, Merry mulai magang di perusahaan produsen semikonduktor namun setelah hitung-hitungan jika bekerja dengan orang, dia memvutuhkan waktu 10 tahun untuk melunasi hutang tanpa tabungan akhirnya dia memutuskan untuk berwirausaha.

Merry sadar bahwa dia tidak memiliki pengalaman dalam bisnis, oleh sebab itu dia mulai mengumpulkan informasi, ikut seminar dan ikut terlibat dalam organisasi kemahasiswaan yang berhubungan dengan bisnis. Selain itu, Merry mencoba ikut MLM walaupun akhirnya dia rugi 200 dollar Singapura. Dan kehilangan 10.000 dollar Singapura untuk bisnis sama.

Mental Merry Riana sempat jatuh namun dia tetap berusaha menyelesaikan kuliahnya dengan baik. Setelah lurus, berbekal semua pengalamannya Merry memutuskan untuk bekerja di bidang jasa keuangan seperti menjual produk tabungan, asuransi dan kartu kredit. Pekerjaan ini dikerjakan 14 jam sehari. Hasilnya adalah dalam waktu 6 bulan, dia berhasil melunasi semua hutangnya pada pemerintahan singapura secara TUNAI.
Namun Merry tidak berhenti disana, dia akhirnya memdirikan MRO. Dan pada usianya 26, dia sudah berhasil menghasilkan total 1 juta dollar Singapura.

Cerita kesuksesan Merry Riana yang penuh inspirasi ini menarik minat Manoj Punjabi selaku Pendiri MD Entertainment dan MD Picture. Selain menyorot jalan sukses Merry Riana, MD juga akan fokus pada jalinan cinta antara Merry Riana dan Alva Tjenderasa, suaminya.


Untuk film ini, Manoj Punjabi mempercayakan pembuatannya pada Sutradara Hestu Saputra. Dan untuk penulisan ceritanya pada Rahabi dan Titien Wattimena. Pada website MD Picture, para penonton bisa melihat cuplikan singkat film ini. Selamat menikmati –hen- 

0 komentar :

Posting Komentar

 

Artikel Informasi Baru Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger